Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Daftar Driver Motor dan Mobil Shopee Express Secara Online, Cukup Lewat HP Saja


posthubserikembangan


Shopee Express adalah jasa ekspedisi dari Shopee yang siap mengirimkan barang Customer ke berbagai daerah manapun seluruh Indonesia. 

Seperti yang anda ketahui di jasa ekspedisi lainnya tugasnya mengetahui status barang serta mengirimkan paket sampai ke tujuan atau penerima.

Banyak yang tergiur mencari lowongan di Shopee Express ini karena ada tunjangan, gaji, jaminan dan bonus. Selain itu, kurir akan mendapatkan gaji sesuai dengan paket yang berhasil dikirimkan setiap harinya.

Anda dapat mengejar bonus tanpa batas agar penghasilan selalu meningkat. Pekerjaan ini juga semakin dibutuhkan banyak orang, sebab masyarakat sangat memerlukan layanan pengiriman barang yang bisa menjangkau paketnya walaupun sangat jauh dari tempat tinggalnya.

Kerja yang juga transparan serta gaji yang cukup tinggi membuat banyak orang ingin sekali bergabung menjadi mitra kurir Shopee Express. Bagi anda yang belum mengatahui cara daftarnya, silahkan simak prosedur di bawah ini.

Syarat Mendaftar Mitra Kurir Motor di Shopee Express:

1. Anda harus memiliki Sim C yang berlaku atau masih aktif.

2. Anda memiliki surat dari RT atau RW.

3. Anda juga memiliki rekening BCA atas nama pribadi.

4. Anda harus memiliki motor pribadi.

5. Anda memiliki NPWP.

6. Anda memiliki dokumen kendaraan yang lengkap serta aktif seperti STNK.

7. Minimal anda berumur 18 tahun dan maksimal berumur 40 tahun


Syarat Mendaftar Mitra Kurir Mobil di Shopee Express:

1. Anda sudah memiliki Sim A yang masih berlaku atau aktif.

2. Anda juga memiliki rekening BCA atas nama pribadi.

3. Anda mempunyai kendaraan mobil pribadi.

4. Anda memiliki surat dari RT atau RW.

5. Anda memiliki NPWP.

6. Anda memiliki dokumen kendaraan yang lengkap serta aktif seperti STNK.

7. Minimal anda berumur 18 tahun dan maksimal berumur 45 tahun


Cara Daftar Mitra Kurir Motor atau Mobil Shopee Express Secara Online

Anda mungkin ingin bergabung menjadi mitra kurir Shopee Express. Setelah bergabung, anda akan mendapat banyak keuntungan tentunya. Perlu diketahui pendaftaran bisa anda lakukan tanpa biaya alias gratis. Untuk mendaftar secara online siapkan laptop, tablet atau smartphone yang anda punya untuk memulainya.

1. Silahkan anda buka link pendaftaran untuk jabodetabek bit.ly/pendaftaran-mitraspx-jakarta2 dan untuk non jabodetabek ke link bit.ly/pendaftaran-mitraspx-nonjabo

2. Akan muncul halaman formulir pendaftaran yang anda inginkan. Pastikan Login menggunakan email yang aktif.

3. Anda diminta untuk memilih formasi kurir motor atau mobil. Pilih sesuai dengan kendaraan yang anda punya dan anda gunakan untuk bekerja nantinya.

4. Waktunya anda melengkapi data diri. Masukkan nama lengkap sesuai dengan KTP yang berlaku. 

5. Anda diminta memasukkan nomor KTP 16 digit. Harap teliti saat menuliskan nomor tersebut.

6. Input tanggal lahir anda sesuai KTP. 

7. Pilih jenis kelamin juga.

8. Anda pilih usia saat anda mendaftar.

9. Cantumkan emai pribadi anda yang aktif dan selalu anda gunakan.

10. Masukkan juga nomor HP atau yang sudah terdaftar di Whatsapp.

11. Masukkan nomor Hp kedua anda.

12. Kemudian anda diminta memasukkan nomor NPWP sesuai contoh yang ada.

13. Wajib yang harus anda isi yaitu Nomor Rekening BCA pribadi atau milik sendiri.

14. Cantumkan kantor cabang yaitu tempat anda membuat rekening BCA pribadi.

15. Selanjutnya anda isi lokasi HUB ini harus sesuai dengan tempat tinggal.

16. Input alamat rumah anda secara lengkap.

17. Jangan lupa untuk mengisi nomor rumah.

18. Harus lengkap dengan RT, RW, Kelurahan dan Kecamatan tempat tinggal anda.

19. Anda diminta melengkapi data kendaraan serta identitas untuk berkendara seperti nomor SIM, tanggal berlaku SIM dan merk Motor atau Mobil yang anda gunakan. Selain itu, isi juga tahun pembuatan Motor atau Mobil, nomor polisi kendaraan atau plat nomer, nomor STNK, tanggal berlaku STNK dan tanggal berlakunya pajak kendaraan anda.

20. Pilih Ya atau Tidak sesuai dengan dengan pertanyaan apabila anda memiliki pengalaman menjadi ojek online atau kurir logistik sebelumnya.

21. Silahkan cantumkan nomor Hp lain yang dapat dihubungi. Misal saudara, suami/istri, ibu/ayah.

22. Masukkan nama perusahaan tempat kerja anda ketika sebagai kurir. Bagi yang belum pernah menjadi kurir bisa mencantumkan nama perusahaan tempat bekerja sebelumnya.

23. Isi jika ada refferal. Masukkan nama dan nomor Hp teman anda jika informasi lowongan kurir Shopee Express didapat darinya.

24. Isi status pernikahan anda : pilih Menikah, Tidak Menikah, Menikah anak 1/2/3.

25. Setelah benar semua informasi yang anda berikan. Lanjut dengan Tap Kirim. Catatan : team Shopee hanya memproses pendaftar dengan dokumen lengkap serta akan menghubungi pendaftar melalui Telepon ataupun Whatsapp. Pendaftaran ini tanpa biaya dan gratis.

Pendaftaran secara online memudahkan anda dalam mengambil kesempatan untuk bergabung menjadi mitra kurir Shopee Express. Praktis sekali serta tanpa biaya apapun. Anda tidak mengeluarkan waktu dan tenaga yang cukup banyak daripada mendaftar secara offline.

Lengkapi formulir pendaftaran dengan data diri serta kendaraan yang sebenar-benarnya. Supaya Team Shopee cepat memproses dokumen anda tersebut. Semoga artikel ini bermanfaat dan semoga anda diterima menjadi mitra kurir Shopee Expres. 




Baca Juga:
Ana Bintang
Ana Bintang Belajar melalui tulisan dan menulis untuk berbagi kebaikan. Ambil baiknya dan buang buruknya. Bukankah kita manusia yang memiliki kekurangan dan kelebihan. Cobalah untuk saling melengkapi.